Model Potongan Rambut Sesuai Bentuk Wajah bagi Wanita

Menyesuaikan model potongan rambut dengan bentuk muka akan menjadikan seorang wanita akan terlihat lebih menarik. Lalu jenis bentuk wajah apa yang anda miliki sekarang?Model rambut apa yang sesuai untuk anda?Berikut ini ada beberapa pilihan model rambut yang disarankan oleh pakar rambut indonesia untuk berbagai jenis muka. ( Baca juga Cara Melembabkan Rambut Dengan Waktu Singkat )

Model Potongan Rambut Sesuai Bentuk Wajah

Potongan Rambut Bentuk Muka Oval

Beruntung bagi anda yang memiliki wajah yang berbentuk oval karena bentuk ini merupakan yang paling ideal untuk semua jenis model rambut. Pemilik wajah oval memiliki lebar wajah yang hanya 1/3 dari panjangnya.

Bentuk Muka Segiempat


Bagi anda yang memiliki wajah segiempat, pakar rambut menyarankan agar tidak memilih potongan rambut yang terlalu pendek. Kalaupun menginginkan model pendek sebaiknya hanya sebatas sampai dagu. Sebagai pelengkap maka anda bisa gunakan aksen tesktur dengan potongan trap pada ujungnya sehingga terlihat kesan kakunya tidak akan terlihat. Hal ini disebabkan karena tanpa trap dan ukurannya sama panjang maka akan terlihat lebih berat. Layer juga berfungsi menutupi persegi pada rahang sehingga meskipun berwajah segiempat namun akan terlihat oval.

Model Rambut Bentuk Muka Lonjong

Bagi yang memiliki muka lonjong maka buat bagian sisi kanan dan kiri bawah dimulai dari leher ke bawah dengan memberikan gelombang atau bentuk keriting sehingga terkesan bervolume. Fungsi volume ini juga bisa membuat wajah terlihat oval. Wajah lonjong juga sebaiknya memakai poni agar wajahnya tidak terlihat memanjang. Sebaiknya jenis poni yang dipilih adalah poni lurus.

Model Rambut Bagi Wajah Bulat

Disarankan oleh pakar rambut agar pemilik wajah bulat untuk tidak memotong rambutnya lebih pendek dari dagu karena menjadikan wajah anda terlihat chubby atau gemuk. Namun jika anda benar menginginkan memiliki gaya rambut pendek maka bentuknya maksimalkan sama rata dengan dagu. Tambahkan poni dengan bentuk belah tengah sehingga membuat wajah terlihat memanjang saat ingin menggunakan model rambut pendek.

Potongan Rambut Bagi Wajah Segigita


Berikan volume pada sisi kanan dan kiri wajah anda dimulai dari leher sampai bawah. sebisa mungkin jangan memilih model rambut pendek jika anda tidak ingin dagu anda terlihat semakin lancip. 

Semua tips diatas merupakan saran dari para pakar rambut sehingga bisa menjadi acuan dalam memotong rambut anda. Namun semua itu kembali kepada diri anda sendiri untuk memilih jenis rambut yang diinginkan tanpa memikirkan bentuk wajah yang dimiliki dengan catatan anda nyaman memakainya. Terima Kasih.