Cara Menggunakan Bulu Mata Palsu Untuk Pemula

Bagi anda para wanita yang ingin tampil lebih cantik dengan bulu yang lentik anda bisa menambahkan bulu mata palsu di mata anda. Bulu mata palsu dapat membuat mata anda lebih bersinar terutama bagi anda yang mempunyai bulu mata yang pendek. Bagi anda yang tidak terbiasa menggunakan bulu mata palsu pasti akan mengalami banyak kesulitan terutama pada saat memakainya. Tapi sekarang anda tidak perlu bingung lagi, anda bisa mengikuti cara menggunakan bulu mata palsu bagi pemula dibawah ini. 

Cara Menggunakan Bulu Mata Palsu Untuk Pemula

Perlu anda ketahui ada dua jenis bulu mata palsu yaitu bulu mata yang satuan dan juga bulu mata palsu yang sudah disusun seperti bentuk bulu mata asli. Untuk bagi anda yang pemula, lebih baik menggunakan bulu mata palsu yang sudah disusun karena lebih mudah dalam memasangnya. Untuk memulai cara menggunakan bulu mata palsu anda harus menyiapkan beberapa perlengkapan seperti bulu mata palsu, lem bulu mata, penjepit bulu mata, eyeliner, mascara dan lain sebagainya. Sebelum memakai bulu mata anda harus menyelesaikan terlebih dahulu riasan diseluruh wajah anda. 

Cara menggunakan bulu mata palsu sebelumnya anda harus merias mata anda terlebih dahulu. Jepit bulu mata anda dengan penjepit bulu mata untuk membuat bulu mata lebih lentik ketika dipasang dengan bulu mata palsu. Setelah itu anda bisa memberi mascara dan juga eyeliner pada mata anda. Jika anda masih pemula untuk menyamarkan pemasangan bulu mata palsu yang tidak rapi atau merata, anda bisa menyiasatinya dengan memberi eyeliner lebih tebal pada mata anda. Jika sudah merias mata anda, anda bisa mulai memasang bulu mata palsu anda. 

Langkah pertama cara menggunakan bulu mata palsu adalah dengan mengukur ukuran bulu mata palsu agar sesuai dengan panjang bulu mata asli kita. Kalau ada kelebihan anda bisa memotonganya. Untuk bulu mata palsu yang strip anda bisa memotonganya menjadi setengah bagian saja. Karena akan menghasilkan bulu mata yang lebih bagus, alami dan lentik dibandingkan dengan memasang seluruh bulu mata palsu. Kemudian oleskan lem pada bagian kelopak mata anda. Usahakan lem bulu mata jangan sampai mengenai bulu mata asli anda karena dapat merusak bulu mata serta mengakibatkan iritasi pada mata. Atau anda bisa menyelupkan bulu mata ke lem, biarkan beberapa menit kemudian pasang bulu mata diatas bulu mata anda. Rapikan dengan cara sedikit perbaiki riasan anda.