Cara Perawatan Kulit dan Wajah Menggunakan Kunyit

Kunyit merupakan salah satu rempah-rempah yang biasa digunakan sebagai penyedap rasa dan juga digunakan sebagai pemberi warna kuning pada makanan. Bumbu dapur yang satu ini biasa dijual di pasaran dalam berbagai bentuk, baik berbentuk utuh ataupun berbentuk bubuk. Kunyit memiliki aroma yang tajam karena kandungan curcumin didalamnya. Curcumin inilah yang berperan memberikan warna kuning oranye pada kunyit. Tapi siapa sangka, bumbu dapur yang satu ini juga memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan kulit dan wajah Anda. Kunyit sudah lama digunakan oleh nenek moyang kita untuk menghaluskan kulit dan mengobati masalah kulit lainya. Kali ini kami akan berbagi cara menggunakan kunyit untuk perawatan kulit dan wajah sebagai berikut: 
Cara Perawatan Kulit dan Wajah Menggunakan Kunyit

5 Cara Perawatan Kulit dan Wajah Menggunakan Kunyit

1. Kunyit untuk mengobati jerawat

Kulit memiliki sifat antiseptik dan anti bakteri, karena itu kunyit memiliki manfaat yang sangat baik untuk mengatasi jerawat. Selain itu kunyit juga dapat membantu memudarkan bintik hitam akibat jerawat. Cara perawatan kulit dan wajah menggunakan kunyit dapat dilakukan dengan menggunakannya sebagai masker wajah. Cara menggunakan kunyit untuk perawatan kulit dan wajah adalah dengan mencampurkan bubuk kunyit, bubuk cendana dan jus lemon sampai membentuk pasta halus. Oleskan pada wajah secara merata, biarkan selama 10 menit kemudian bilas dengan air hangat.

2. Kunyit untuk mengatasi kulit berminyak

Kunyit dapat mengatur produksi sebun (zat berminyak yang diproduksi oleh kelenjar sabaceous) sehingga masalah minyak berlebih dapat diatasi. Sama seperti cara di atas, cara perawatan kulit dan wajah menggunakan kunyit dapat dilakukan dengan menggunakannya sebagai masker wajah. Saat Anda akan membuat masker dari sejumput kunyit, Anda dapat mencampurkanya dengan satu setengah sendok bubuk cendana dan tiga sendok makan jus lemon. Kayu cendana dan jus lemon berperan sebagai astrigent yang dapat membantu menghilangkan noda-noda hitam pada wajah. Setelah campuran membentuk pasta, oleskan pada wajah secara merata lalu biarkan meresap selama 15 menit. Bilas dengan menggunakan air hangat.

3. Kunyit untuk mengatasi kulit kering

Cara perawatan kulit dan wajah menggunakan kunyit adalah dengan mencampurkan sejumput kunyit dengan putih telur, 2 tetes minyak zaitun, jus lemon segar dan air mawar sebagai bahan untuk membuat masker, oleskan pada bagian kulit yang terasa kering, baik di wajah maupun siku. Biarkan sampai mengering, lalu bilas dengan air hangat.

4. Kunyit untuk mengtasi keriput pada wajah

Kunyit memiliki bahan efektif yang berfungsi untuk mengurangi garis halus dan kerutan pada wajah Anda. Anda dapat menggunakan kunyit sebagai masker dengan mencampurkan beberapa sendok bubuk kunyit, susu murni, buttermilk dan jus tomat. Oleskan pada wajah lalu biarkan selama 30 menit kemudian bilas menggunakan air hangat. Masker kunyit ini juga dapat membantu mencerahkan kulit wajah dan menghilangkan linkaran litam di sekitar wajah atau disebut juga mata panda.

5. Kunyit untuk memperlambat penuaan

Kunyit berperan sebagai agen pengelupasan yang dapat mengurangi dan menghilangkan tanda-tanda penuaan. Cara perawatan kulit dan wajah menggunakan kunyit dapat dilakukan dengan menggunakannya sebagai masker wajah, caranya adalah dengan mencampurkan tepung besan atau kacang arab kedalam air sampai membentuk pasta halus. Anda juga dapat menambahkan susu murni atau yoghurt lalu oleskan secara merata pada wajah Anda. Tunggu selama beberapa menit hingga mengering, lalu bilas dengan air hangat. 

Demikianlah beberapa Cara Perawatan Kulit dan Wajah Menggunakan Kunyit, semoga informasi tersebut bermanfaat untuk Anda.