Bagi para wanita, memiliki rambut indah dan wangi merupakan hal
yang diinginkan. Hal ini sebabkan karena rambut adalah mahkota bagi wanita
sehingga akan membantu meningkatkan daya tariknya terhadap lawan jenis. Namun
ada suatu kondisi yang sangat menggangu bagi wanita yakni rambutnya mengeluarkan
aroma tak sedap atau apek. Bau Apek ini disebabkan oleh rambut yang lembab. Sisa
air yang menempel pada rambut setelah usai mandi atau keramas akan membuat
rambut anda menjadi lembab dan akan menghasilkan aroma yang tak sedap. Masalah
ini tentu saja dapat mempengaruhi rasa percaya diri dari wanita sehingga harus
segera dilaksanakan cara mengatasinya. Bagaimana caranya?Berikut hal yang dapat
anda lakukan untuk mengatasi masalah rambut ini :
Cara mengatasi Rambut Bau
Buat Kulit Kepala Bersih Selalu
Suatu kewajiban bagi seseorang memiliki kulit kepala yang
bersih. Saat kondisi rambut sedang lembab maka akan memungkinkan jamur akan
tumbuh dikepala dan menimbulkan bau yang tak sedap. Selain itu, jamur juga akan
menyebabkan rasa gatal dikulit kepala. Jika anda ingin menghindari masalah ini
maka sebaiknya rutin membersihkan rambut tiga kali seminggu. Hal ini dapat
membuat kulit kepala senantiasa selalu bersih dan terhindar dari jamur.
Pilih Shampoo yang sesuai
Jika anda memiliki rambut yang sering lembab dan berminyak
maka jangan memilih shampoo yang mengandung pelembab. Shampoo yang ringan lebih
tepat anda gunakan.
Kondisioner Tepat
Gunakan kondisioner jika anda ingin mengatasi masalah
rambut mengeluarkan bau apek. Kondisioner yang tepat akan membantu menjaga
rambut tetap wangi. Banyak jenis kondisioner yang dapat anda pilih namun harus
disesuaikan dengan kondisi rambut yang anda miliki ( baca:Cara Memakai
Kondisioner Rambut secara Efektif ). Jika ingin menggunakan bahan yang alami
maka anda dapat membuat sendiri dengan memakai sari lemon,baking soda serta cuka
apel.
Diet yang Tepat
Memilih metode diet yang tepat ternyata mampu mengatasi
masalah bau pada rambut. Hal ini disebabkan setiap asupan makanan yang masuk
kedalam tubuh maka dapat mempengaruhi semua struktur anggota tubuh dan tidak
terkecuali rambut. Selalu konsumsi makanan yang mengandung cairan seperti buahan
dan sayuran.