Daftar Makanan yang dapat membuat mata sehat

Makanan Alami Untuk Membuat Mata Sehat - Sang pencipta menciptakan tubuh kita dengan sempurna, karena itu sudah menjadi kewajiban bagi kita untuk menjaga dan memelihara apa yang sudah diberikan oleh-Nya, salah satunya mata kita. Dewasa ini banyak sekali orang yang tidak sadar akan pentingnya merawat mata agar tetap sehat, bahkan kebanyakan sudah mengabaikan hal penting itu.
Tanpa disadari ada banyak sekali cara untuk bisa memperoleh mata yang sehat tanpa menghabiskan banyak waktu dan mudah, salah satunya melalui asupan makan. Pada umumnya jenis makanan yang kita tahu sangat bagus untuk kesehatan mata adalah makanan yang mengandung Vitamin A, seperti wortel atau buah buahan yang berwarna merah.
Ternyata ada banyak sekali makanan lain yang bisa bermanfaat bagi mata kita, tidak hanya vitamin A melainkan Vitamin C dan E, Zeaxanthin, Lutein, Zinc, dan Omega-3 yang memiliki fungsi penting bagi kesehatan mata serta mencegah resiko penyakit mata seperti katarak dan dapat melawan gangguan mata yang di karenakan faktor usia . 

Makanan Alami Untuk Membuat Mata Sehat

Bayam dan Kubis

Bayam dan kubis memiliki kandungan beta karoten yang bisa diubah dan menghasilkan vitamin A sehingga dapat mencegah mata mengalami kerusakan yang diakibatkan oleh sinar matahari, polusi udara, dan asap rokok. Selain itu bayam dan kubis dapat mencegah timbulnya penyakit mata yang dikarenakan faktor usia.

Anggur dan Stroberi

Buah anggur dan stroberi adalah buah yang memiliki kandungan Vitamin C tinggi. Kedua buah ini memberikan efek yang baik untuk kesehatan mata kita, walaupun rasanya enak buah anggur bisa dibilang cukup mahal harganya. Tapi anda tidak perlu khawatir, masih ada buah-buahan lain yang mengandung Vitamin C tinggi seperti jeruk, papaya, dan juga paprika hijau.

Kacang-kacangan

Kacang-kacangan juga mengandung sumber Vitamin E yang sangat baik dan dapat mencegah penyakit katarak. Contohnya, kacang almond dan kacang pecan. Vitamin E juga tidak hanya di dapat dari kacang-kacangan, tetapi sayuran hijau juga mengandung Vitamin E yang tinggi .

Daging Kalkun, Kepiting, dan Tiram

Tiram dan daging kalkun memiliki kandungan yang kaya akan Zinc sehingga dapat memenuhi kebutuhan Zinc harian bagi tubuh dan juga dapat menjaga kesehatan retina mata. Selain itu daging merah dan gandum juga kaya akan Zinc.

Ikan Salmon dan Sarden

Ikan memiliki kandungan yang kaya akan omega-3 dan protein. Sangat baik untuk otak, jantung, dan juga mata kita. Omega-3 brfungsi untuk melawan inflamasi dan dapat membantu kinerja sel tubuh.